Satu-satunya orang yang kau cari saat sedih dan bahagia.
Aku hanya ingin bahagia denganmu.
Menghabiskan waktu kita yang kita pun tak tau bisa sampai kapan.
Berjalan denganmu lagi seperti dulu.
Bukan orang lain.
Aku tak butuh coklat atau bunga.
Aku hanya butuh kamu yang dulu.
Egois memang kurasa.
Aku yang kurang bersyukur sekarang.
Satu kesalahan besar dalam hubungan kita.
Aku yang selalu lupa bersyukur mendapatkanmu.
Aku yang selalu lupa berterima kasih padamu.
Tapi sayang,
Aku berjanji aku akan menatapmu dengan pandangan berbeda.
Aku akan menatapmu dengan tatapan sayang,yang dulu kamu selalu impikan.
Menatap mu seakan melihat kebaikan di depan mata.
Bukan lagi, menganggap mu yang selalu salah dan aku yang benar.
Aku memang tak sesempurna dia. Tak sesempurna mereka yang kau puja.
Seberat apapun usahaku mengalahkan mereka di matamu.
Mungkin tak kan bisa,sampai aku melawan takdir.
Tapi sayang.sampai detik ini dan sampai kapanpun.
Mungkin aku akan susah menghilangkan rasa ini.
Kita sudah lama bersama,berbagi rasa.
Tak semudah itu aku bisa melupakanmu sesuai kemauan mu.
Aku paham.
Aku yang salah karna tak mengerti suasana.
Aku yang selalu menyalahkan orang lain yang berhubungan dengan hubungan kita.
Aku yang salah bertindak dalam memperbaiki hubungan kita.
Aku yang salah sayang.
Maaf karna selama ini aku buta karena cinta.
Aku hanya memandang semua dari satu sisi.
Aku tau,kamu lelah.
Tapi aku mohon sayang,
Berikan kesempatan itu lagi.
Aku berjanji aku tak akan menarikmu lagi dalam hubungan ini.
Aku akan menuntunmu dengan halus. Sesuai kemauan mu.
Aku berusaha untuk tidak lagi menekanmu.
Aku tidak akan membuatmu melukai dirimu sendiri (lagi).
Aku sudah cukup teriris dengan hal tak penting.
Aku tak mau kau terluka karena ulahku.
Aku hanya ingin kau bahagia bersamaku (bukan dengan yg lain).
Aku mohon sayang.
Bantu aku memapahmu lagi.
Memapah hubungan kita.
Hubungan kita memang tak seharmonis dulu.
Tapi aku yakin,aku akan bisa memperbaiki kesalahan ku.
Dan memperbaiki hubungan kita (lagi)
JANJI
Reviewed by irfan
on
Oktober 02, 2018
Rating:
Reviewed by irfan
on
Oktober 02, 2018
Rating:

Tidak ada komentar: